Chat Kami sekarang
Yuk Ramaikan Acara Wedding Kerabat dengan Ide Kado Pernikahan yang Berkesan

Ramaikan Acara Wedding dengan Ide Kado Pernikahan yang Berkesan Leave a comment

Narsis Digital – Ide kado pernikahan perlu dipikirkan matang-matang. Karena pernikahan merupakan momen amat membahagiakan. Tak hanya bagi kedua mempelai saja. Namun juga bagi keluarga serta para tamu undangan. Tak salah, apabila hadiah pernikahan menjadi hal yang penting untuk diserahkan pada mereka yang tengah berbahagia. Berikut beberapa ide kado pernikahan yang berkesan dan bermanfaat:

Alat Memasak

Peralatan memasak adalah hal yang amat diperlukan pengantin baru. Apalagi, apabila baru saja pindah rumah. Pastinya peralatan memasak dapat menjadi salah satu ide kado pernikahan yang berkesan dan bermanfaat.

Seperangkat Alat Ibadah

Mendekatkan diri pada Sang Maha Pencipta merupakan salah satu cara bersyukur serta memaknai hidup secara baik. Dengan memberikan kado istimewa ini, Anda menjadi salah satu orang yang senantiasa mengingatkan pengantin baru. Tepatnya untuk selalu beribadah serta bersyukur.

Bantal Couple

Anda dapat memberi hadiah berupa bantal. Namun, bantal yang dimaksud bukan bantal biasanya, ya. Hadiahkan bantal couple dengan motif pasangan pengantin. Dapat dengan desain karikatur wajah kedua mempelai, maupun hanya tulisan saja.

Kompor

Kompor dapat menjadi opsi cerdas sebagai hadiah pernikahan. Anda dapat memberikan kompor listrik maupun kompor jenis lain. Pastikan harganya sesuai budget Anda, ya.

Album Foto

Salah satu ide kado pernikahan yang tidak terlupakan adalah album foto. Karena mereka dapat menyimpan potret bahagia. Anda juga bisa mengumpulkan semua foto mempelai mulai keduanya menjalin hubungan. Sampai keduanya akhirnya menikah. Dengan album foto sederhana ini, mempelai akan senantiasa mengingat Anda, lho.

Microwave

Microwave adalah salah satu hadiah pernikahan elektronik yang dapat Anda berikan pada calon pengantin. Terlebih, di era yang serba sibuk, microwave pasti amat dibutuhkan bagi rumah tangga yang sibuk bekerja.

Toaster

Selain microwave, toaster pun dapat jadi opsi hadiah pernikahan bermanfaat. Toaster ini mempunyai fungsi untuk memanggang roti yang amat praktis. Jadi, jangan ragu memberikan ini sebagai hadiah, ya.

Jam Tangan Couple

Selain bantal couple, Anda pun dapat memberikan benda couple lainnya yakni jam tangan. Merek jam tangan pun beraneka ragam. Anda dapat membelinya sesuai kondisi dompet Anda.

Parfum

Apabila Anda ingin memberikan kado pernikahan parfum, Anda harus lebih dulu tahu wangi parfum seperti apa yang disukai mempelai. Tujuannya agar hadiah pernikahan Anda bisa bermanfaat.

Handuk Couple

Semua barang berbau couple, tentu amat disukai pasangan yang baru menikah. Salah satunya handuk. Kado pernikahan yang murah sekaligus bermanfaat ini selain memberikan aura keintiman, juga akan sering digunakan oleh mereka.

Bed Cover

Apabila Anda memilih bed cover untuk hadiah pernikahan, sebaiknya memilih bed cover dengan warna soft serta berbahan lembut. Pastikan warnanya bukan warna yang tidak disukai kedua mempelai, ya.

Perlengkapan Mandi

Perlengkapan mandi unik serta modern bisa menjadi dekorasi kamar mandi agar tampak cantik. Namun, perlu diingat, hadiah pernikahan yang Anda berikan tak lengkap apabila tidak disertai kartu ucapan selamat menikah.

Jam Meja

Selanjutnya adalah jam meja. Jam tersebut akan membuat pasangan baru lebih bisa disiplin waktu. Anda bisa membuat jam meja custom di tempat yang terbaik.

Baca Juga: Inspirasi Kado Ulang Tahun Bantal Foto, Solusi Gift Memorable yang Unik

Itu tadi ide kado pernikahan yang berkesan dan bermanfaat untuk pengantin baru. Pastinya masih banyak rekomendasi kado yang dapat Anda temukan. Jika Anda ingin memberikan kado dengan desain custom, hubungi saja Narsis Design. Ada banyak pilihan barang yang bisa Anda jadikan hadiah. Misalnya jam meja custom Narsis Digital. Yuk, pesan sekarang juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

SHOPPING CART

close
Narsis Digital