Chat Kami sekarang
Filosofi dan Perpaduan Warna Tumbler Sesuai Karakter

Filosofi dan Perpaduan Warna Tumbler Sesuai Karakter Leave a comment

Narsis Digital – Tumbler merupakan salah satu jenis botol minum yang banyak digunakan oleh orang-orang dari dulu sampai sekarang, karena penggunaannya yang sangat praktis dan mudah dibawa kemana-mana. Jenisnya pun semakin beragam, dari yang berbentuk sederhana sampai yang berbentuk modern. Bentuk modern maksudnya adalah tumbler tersebut tidak hanya membuat air tetap dingin, tetapi bisa juga membuat air tetap panas walaupun disimpan dalam waktu yang cukup lama.

Penggunaan tumbler merupakan salah satu cara untuk mengurangi limbah botol plastik, sehingga produsen pembuat tumbler membuatnya dengan beraneka ragam pilihan warna. Dari warna-warna terang dan juga warna-warna kalem atau menenangkan, belakangan orang menyebutnya dengan warna pastel. Pilihan warna tumbler secara tidak langsung menggambarkan karakter si pemilik tumbler itu sendiri. Berikut ini warna kalem atau warna pastel yang sering menjadi pilihan penyuka tumbler.

Merah Muda (Pink)

Warna pink identik dengan feminin atau girly, sehingga kebanyakan pemilik tumbler dengan warna ini dapat dipastikan perempuan. Baik perempuan dewasa ataupun anak-anak, warna ini juga mengartikan cinta dan juga kebaikan.

Biru Langit/Laut

Warna biru mewakili langit dan laut, sering sekali orang menyebut warna biru dengan menambahkan kata ‘langit’ ataupun kata ‘laut’. Sehingga dengan menyebutnya saja, Anda dapat dengan mudah mengartikan karakter pemilik warna tersebut.

Warna ini mengibaratkan ruang  yang sangat luas, kebebasan sesungguhnya, intuisi, imajinasi, inspirasi dan juga kepekaan. Sedangkan biru sendiri mewakili makna kedalaman, kepercayaan dan ketulusan. Warna ini menunjukkan rasa aman dan juga percaya diri pemiliknya.

Hijau Toska

Hijau toska atau disebut biru pirus, merupakan perpaduan antara warna biru dengan sedikit kehijau-hijauan. Warna ini juga merupakan warna yang berada di antara warna biru dan warna hijau. Warna ini memberi kesan ramah, tenang dan juga bahagia. Warna hijau toska sendiri memiliki arti keseimbangan emosional dan juga kesabaran.

Ungu Muda

Warna ungu adalah jenis warna antara lembayung dan magenta. Namun, ungu sering juga disebut dengan warna lilac. Kini warna tersebut menjadi primadona bagi sebagian orang, baik pria ataupun wanita.

Warna lilac mampu melambangkan perasaan terdalam Anda, selain memberi kesan feminin dapat juga memberi kesan elegan. Jadi warna ini tidak hanya milik kaum hawa saja, kaum adam pun dapat memilih warna ini sebagai warna pilihan tumbler.

Coklat Muda (Krem)

Kata kunci positif dari warna coklat adalah kesederhanaan, praktis, mudah didekati, hangat, alami dan sehat. Warna coklat juga diibaratkan seperti warna tanah, sehingga pencinta warna ini cenderung memiliki sifat rendah hati dan mudah bergaul. Namun, kebanyakan yang memilih warna ini adalah wanita, sedangkan pria akan memilih warna coklat yang lebih pekat.

Baca Juga: Catat Nada-Nada di Buku Catatan Musik dengan Desain Custom

Silver

Warna abu-abu sering dikenal dengan warna silver, warna ini menjadi pilihan kedua jika disandingkan dengan warna putih. Warna abu-abu menggambarkan keseriusan, kestabilan, kemandirian, dan dapat juga memberi kesan bertanggung jawab.

Warna ini cenderung tidak keras, sehingga dapat memberikan konsentrasi dan menjernihkan otak tetapi ada juga orang yang mengartikan sebaliknya. Warna abu-abu menggambarkan ketidakjelasan ataupun ketidakpastian.

Apakah warna yang Anda pilih sesuai dengan karakter Anda? Warna pilihan adalah warna terbaik versi Anda. Jika ingin memesan tumbler custom yang warnanya unik dan kekinian, Narsis Digital adalah tempat yang tepat. Anda juga bisa memesan tumbler custom untuk komunitas, teman kerja dan juga promosi. Sangat menarik bukan?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

SHOPPING CART

close
Narsis Digital